Rabu, 05 Mei 2010

Anti Klimaks

Secercah sinar harapan muncul di tengah suramnya proses penyelesaian kasus Bank Century..hal ini terlihat dari upaya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa dua tokoh kunci dalam kasus tersebut, yaitu mantan gubernur Bank Indonesia Boediono dan menteri keuangan Sri Mulyani Indrawati..Walaupun dalam prosesnya menimbulkan beberapa kontroversi seputar proses pemeriksaan (meminta keterangan) terhadap kedua orang tersebut, saya rasa itu adalah hal wajar dalam proses demokratisasi di negara kita…

Tapi, di tengah membuncahnya harapan rakyat akan proses penuntasan Kasus Bank Century, muncul batu sandungan baru yang sedikit banyaknya akan mengganggu proses tersebut, yaitu Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengundurkan diri dari jabatan menteri dan memilih menjadi salah satu direktur di World Bank (Bank Dunia)…
Sebagai anak bangsa kita patut berbangga hati, karena salah satu srikandi terbaik Indonesia di pilih untuk mengisi salah satu pos direktur di institusi sekaliber Bank Dunia. Di tengah keterpurukan yang kita alami selama ini, ternyata kita masih di percaya dan dapat berbicara di dunia internasional...Penunjukkan Ibu Sri Mulyani ini tidak lepas dari berbagai macam prestasi yang selama ini di torehkan beliau, salah satunya membantu Indonesia keluar dari krisis dan menempatkan Indonesia sebagai negara ketiga yang mengalami pertumbuhan ekonomi positif setelah China dan India. Suatu prestasi yang membanggakan…

Terlepas dari semua prestasi di atas, kita mungkin teringat pesan tersirat yang di sampaikan Presiden SBY dalam press conference kemarin, bahwa beliau mengabulkan permohonan yang di ajukan oleh Ibu Sri Mulyani tapi dengan catatan yang bersangkutan terlebih dahulu menyelesaikan proses hukum yang sedang di jalani sekarang…suatu pesan yang cukup mulia…

Sebagai masyarakat awam, tentu kita mengharapkan sifat kenegarawanan dan kebesaran hati dari Ibu Sri Mulyani untuk terlebih dahulu menyelesaikan semua proses yang telah berlansung selama ini, tanpa perlu terburu-buru untuk mengisi posisi jabatan yang di tawarkan oleh Bank Dunia. Toh, Bank Dunia tidak akan colaps juga bila pos tersebut tidak segera di isi oleh beliau..Di samping itu, hal ini juga akan memberikan kekuatan moral bagi beliau dalam mengemban tugasnya nanti karena telah di nyatakan clean and clear di mata hukum...

Saya yakin masyarakat tidak akan sedemikian kejam untuk menghakimi Ibu Sri Mulyani, karena semua sepakat bahwa beliau adalah salah satu aset berharga bagi bangsa ini yang perlu di jaga dan hargai…
Semoga kita bisa menaruh harap kepada Ibu Sri Mulyani untuk bisa melanjutkan proses yang sedang berlangsung saat ini, agar tidak menimbulkan missing link dan terjadi anti klimaks dalam proses penyelesaian kasus Bank Century ini….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar